Kamis, 11 Juni 2009

PEDULI SITU GINTUNG

Forum Saka Wanabakti Daerah (FSWBD) Jawa Barat

PENGGERAK PEDULI SITU GINTUNG

Dalam rangka membagun gerakan sosial, FSWBD Jawa Barat membantu para korban musibah Situ Gintung. Menurut Rahmat Kurnia ketua FKSWBD Jawa Barat, kepedulian terhadap musibah robohnya tanggul Situ Gintung yang menyebabkan kerugian harta bahkan menelan korban jiwa ini, pihaknya telah berupaya melalui surat permohonan bantuan kepada segenap Rimbawan-rimbawati di Jawa Barat, yang berkantor di Perum Perhutani Unit III Jabar-Banten, Segenap KPH bahkan Asper KBKPH, Dinas Kehutanan Propinsi, BKSDA Jabar, dan DAS Cimanuk Citanduy. Kami pun menyempatkan membuat kencleng saat Safari SWB TK. Nasional. “Alhamdulillah Menhut RI MS Kaban juga sangat apresiasi dengan mengisi kencleng sebesar Rp. 500.000,-. Demikian yang lainnya turut mengisi kencleng sehingga terkumpul 2 juta lebih. Hitungan sementara baru terkumpul berkisar Rp. 14.000.000,- lebih. Diperkirakan sampai akhir Mei ini, akan mencapai Rp. 15 juta rupiah, hal ini dikarenakan dari beberapa Biro di Perhutani Unit III dan beberapa KPH, masih dalam tahap pengumpulan.” Papar Rahmat Penuh Harap. Rincian catatan sementara dapat dilihat sbb:

1. Dinas Kehutanan Rp. 965.000,-

2. DAS Cimanuk-Citanduy Rp. 840.000,-

3. Perum Perhutani Kantor Unit Rp. 1.225.000,-

4. KPH Banten Rp. 780.000,-

5. KPH Sukabumi Rp. 405.000,-

6. KPH Indramayu Rp. 4.000.000,-

7. KPH Kuningan Rp. 1.600.000,-

8. KPH Majalengka Rp. 1.260.000,-

9. KPH Sumedang Rp. 350.000,-

10. KPH Cianjur Rp. 300.000,-

11. KPH Tasikmalaya Rp. 255.500,-

12. Bandung Selatan Rp. 160.000,-

13. Bandung Utara Rp. 700.000,-

14. Kencleng Peduli Safari SWB TK Nasional Rp. 2.302.000,-

Direncanakan, penyalurannya akan disampaikan langsung kepada para korban situ gintung pada akhir bulan Mei ini, harapannya gerakan ini dapat bermanfaat minimal akan meringankan beban penderitaan mereka. Jazakumullau Khaeran Kasyiira. Amin. *** mang Dang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar